Cara Membuat Tampilan Full Screen Dengan Macromedia Flash

Pada saat pembuatan aplikasi dengan menggunakan Macromedia Flash hasil akhir yang sering kita jumpai adalah tampilan Screen pada layar atau tampilan aplikasi tidak optimal sehingga tampilan tersebut kurang menarik.

Kali ini saya akan memberikan totorial mengenai cara membuat tampilan Full Screen pada layar komputer pada saat aplikasi dijalankan. Ada beberapa cara yang bisa kita gunakan untuk membuat tampilan Full Screen pada layar komputer dengan Macromedia Flash ini.

Cara Pertama :

Adapaun cara pembuatannya saudara dapat mengikuti langkah – langkah dibawah ini dengan benar :

- Langkah Pertama : Buka Document baru kemudian saudara dapat mengganti tampilan baground sesuai dengan keinginan.


- Langkah Kedua : Pada menu “Window” => “Properies” atau “Ctrl + F3”.


- Langkah Ketiga : Pada area Properies masukan script berikut ini : fscommand("fullscreen",true).


- Langkah Keempat : Untuk melihat hasilnya saudara busa langsung menekan “Ctrl + Enter”.

- Langkah Kelima : Pilih menu “File” => “Publish Settings” atau “Ctrl + Shift + F12”.


- Langkah Keenam : Setelah jendela “Publish Settings” saudara dapat mengceklist pada area “Windows Projector (.exe)”.


- Langkah Ketujuh : Saudara dapat melihat hasil akhirnya pada Folder tempat Project disimpan.


Cara Kedua :

Langkah – Langkah :

- Langkah Pertama : Kita dapat menambahakan Tombol untuk membuat tampilan Screen menjadi Maximize dan Minimize dengan cara : Ambil “Rectangle Tool(R)” dan buatlah tombol seperti gambar dibawah ini.


- Langkah Kedua : Klik pada tombol yang telah kita buat tadi kemudian saudara dapat memilih menu “Modify” atau menekan tombol “F8”.


- Langkah Ketiga : Pada jendela “Convert to Symbol” saudara dapat merubah “Type Symbol” menjadi “Button” => kemudian klik “OK”.


- Langkah Keempat : Klik kanan pada tombol pilih “Actions”. Kemudian saudara dapat memasukan script berikut ini untuk tombol Maximize :

on (release) {
fscommand ("fullscreen", "true");
}




- Langkah Kelima : Pada tombol Minimize saudara dapat melakukan seperti Langkah Keempat kemudian masukan script berikut :

on (release) {
fscommand ("fullscreen", false);
}



Selamat mencoba dan semoga bermanfaat bagi kita semua, Wasalammm...!!!
0 Komentar untuk "Cara Membuat Tampilan Full Screen Dengan Macromedia Flash"

------------------------------------------------------------------------------------
ATURAN PEMBERIAN KOMENTAR DAN SARAN :
- SOPAN
- RELEVAN

SILAHKAN BERIKAN KOMENTAR SAUDARA
ATAS PERHATIANNYA SAYA UCAPKAN TERIMAKASIH!!!
-------------------------------------------------------------------------------------

Back To Top