Cara Menambahkan List/Menu Menggunakan Dreamweaver CS5

Kali ini saya akan mencoba membuat tutorial mengenai cara menambahkan List/Menu menggunakan Dreamweaver CS5. List/Menu digunakan untuk memilih data sesuai dengan data yang kita inginkan berupa daftar menu, menampilkan data pada aplikasi berbasis destop biasanya menggunakan componen Combobox.


Berikut cara menambahkan List/Menu menggunakan Dreamweaver CS5 :

- Pertama : Pilih menu Insert untuk menampilkan List/Menu, kemudian pilih Form => List/Menu.


- Kedua  : Setelah List/Menu tampil saudara dapat mengisikan parameter – parameter yang sesuai dengan keinginan saudara dengan cara klik kanan pada List/Menu, pilih List Values.


Pada halaman List Values saudara dapat memasukan parameter – parameter yang saudara inginkan seperti contoh pada gambar dibawah ini.


Keterangan :
  • List/Menu : Menampilkan dan mengubah nama dan ID List/Menu.
  • Type : Terdapat 2 type yaitu Menu dan List. Menu, daftar ditampilkan secara drop-down dan secara default hanya satu nilai yang ditampilkan dan dapat dipilih. Sedangkan List, daftar ditampilkan secara drop-drown, akan tetapi nilai yang ditampilkan dan diseleksi dapat lebih dari satu.
  • Height : Digunakan untuk mengatur banyak nilai yang ditampilkan pada List. Properti ini hanya dimiliki oleh Type List.
  • Selections Allow Multiple : Digunakan untuk mengatur List agar menerima lebih dari satu penyeleksian. Properti ini juga hanya dimiliki oleh List.
  • List Values : Menampilkan pengaturan (penambahan/penghapusan) nilai yang ditampilkan pada List/Menu.
  • Class : Menerapkan aturan CSS pada List/Menu.
  • Initially Selected : Menentukan nilai yang ditampilkan pertama kali pada List/Menu.
Cara Kedua menambahkan List/Menu menggunakan Dreamweaver CS5 :

Pada Property Inspector. Akan muncul kotak dialog pengaturan daftar pilihan yang akan diisi, simpan dokumen tersebut dan preview hasilnya pada browser.

Bahan Tambahan :
  1. CARA MEMBUAT MENU BAR MENGGUNAKAN DREAMWEAVER CS5 DENGAN LEBIH MUDAH.
  2. CARA KONEKSIKAN DATABASE KE DREAMWEAVER CS5
Silahkan dicoba dan dipahami, semoga artikel saya kali ini dapat membantu saudara dalam mempelajari bagaimana cara menambahkan List/Menu Menggunakan Dreamweaver CS5. Terimakasih banyak atas kunjungan saudara salam kompak selalu untuk kita semua. Wasalam...!!!
Tag : Dreamweaver
0 Komentar untuk "Cara Menambahkan List/Menu Menggunakan Dreamweaver CS5"

------------------------------------------------------------------------------------
ATURAN PEMBERIAN KOMENTAR DAN SARAN :
- SOPAN
- RELEVAN

SILAHKAN BERIKAN KOMENTAR SAUDARA
ATAS PERHATIANNYA SAYA UCAPKAN TERIMAKASIH!!!
-------------------------------------------------------------------------------------

Back To Top